Sebanyak 24 pramuka penggalang ditetapkan untuk memperkuat Kontingen Pramuka Buleleng dalam ajang Jambore Daerah (Jamda) Bali yang akan berlangsung dibulan Desember mendatang di Bumi Perkemahan Margarana Tabanan.
Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Buleleng, Selasa 23 Nopember 2021 telah menetapkan 24 pramuka penggalang yang akan memperkuat Kontingen Buleleng ke ajang Jambore Daerah Bali yag akan berlangsung di Bumi Perkemahan Margarana Tabanan. Penetapan peserta jambore daerah itu dilakukan melalui seleksi dalam kegiatan Jambore Cabang secara virtual dan tatap muka.
Ketua Komisi Bina Muda Kwarcab Buleleng, Ida Bagus Gde Surya Bharata mengatakan, pelaksanaan seleksi untuk peserta melibatkan seluruh Pramuka Penggalang yang terpilih di tingkat Kwartir Ranting atau kecamatan, sehingga ditetapkan masing-masing 12 putra dan 12 putri sebagai peserta pada kegiatan jambore daerah Bali. “Dari kegiatan ini kita telah berhasil memilih atau melaksanakan seleksi terhadap kader-kader atau adik-adik muda kita yang nantinya akan bicara lebih lanjut di tingkat Jambore daerah,” ujarnya.
Menurut rencana, 24 peserta Jambore Daerrah tersebut selanjutnya akan menjalani pemusatan latihan atau pemantapan di Kwartir Cabang Buleleng melalui kegiatan perkemahan sabtu minggu dengan memberikan sejumlah materi berkaitan dengan kegiatan Jambore.
Selain menetapkan peserta untuk memperkuat kontingen Buleleng tersebut, Kwarcab Buleleng juga membentuk Tim Pelatih untuk memberikan dan meningkatkan kapasitas para peserta termasuk menetapkan Pembina Pendamping Putra dan Putri serta Pimpinan Kontingen. (TIM)
Discussion about this post